Andai Tugas Akhir itu Bukan Skripsi

Jumat, 10 Maret 20170 komentar




Sebenarnya saya sudah memikirkan hal ini semenjak baru menginjakkan kaki pertama di kampus. Waktu itu saya masuk perpustakaan melihat deretan Skripsi hasil karya mahasiswa terdahulu. Sama sekali tidak membuat daya tarik saya untuk menghampirinya. Tapi ketika saya menoleh di rak sebelahnya ada banyak deretan buku dan kitab yang membuat saya tanpa pikir panjang untuk menghampirinya, menyentuhnya, dan mengambilnya.

Sejenak saya terpikir, buat apa sebenarnya hasil karya mahasiswa berupa skripsi itu. Apa sekedar karena menggugurkan tridarma perguruan tinggi? Dan saya pun dengan terpaksa mencoba menghmpiri deretan hasil karya yang tidak menarik itu, coba saya lihat satu per satu judul dari deretan buku yang warna sampulnya sama semua. Dan ternyata sudah saya duga, dari tiga angkatan itu yang tertata rapi rata-rata yang dikarang mahasiswa tidak jauh berbeda.

Mahasiswa yang berkarya dari pengembangan media maka karya pengembangannya tidak jauh dari media sebelumnya. Mahasiswa yang berkarya di penelitian tindakan kelas maka tidak jauh dari upaya-upaya yang dilakukan mahasiswa sebelumnya. Dan mahasiswa yang berkarya di kuantitatif hanya berkutat di pengaruh dan hubungan dari variabel-variabel penelitian orang. Dan mahasiswa yang berkarya di kualitatif hanya berkutat di analisis-analisis yang orang sudah analisis sebelumnya.

Andai bukan skripsi, apa ya? Saya sempat berpikir andaikan untuk menjadikan mahasiswa lulus strata satu bukan skripsi tapi mencetak sebuah buku dengan tema sesuai jurusannya masing-masing. Buku itu berupa novel, buku non fiksi, dan buku-buku keilmuan lainnya yang erat kaitannya dengan jurusan yang mahasiswa ambil. Dengan desain cover layaknya buku-buku, dan ukuran layaknya buku-buku, serta segala isisnya pun layaknya buku-buku, betapa indah ketika dilihat di rak. Apalagi hasil tulisannya menarik dan bermanfaat kepada khalayak umum.

Pikiran itu memang sangat aneh, berpikir tidak jelas, dan tidak mungkin akan menjadi solusi. Hanyalah pikiran polos tanpa inspirasi. Pikiran tak berarti apalagi bermanfaat. Maaf ini hanyalah pikiran bebas saya. Wallahu a’lam bisshowab
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : SalamuN RespectoR | Johny | Tutorial Software
Copyright © 2014. MisbahPost - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Modified by SalamuN RespectoR
Proudly powered by Blogger